Imbang 1-1 di Waktu Normal, City-Liverpool Lanjut Extra Time

Imbang 1-1 di Waktu Normal, City-Liverpool Lanjut Extra Time
Fans City. Foto: AFP

jpnn.com - LONDON- Laga final Capital One Cup di Stadion Wembley, Minggu (28/2) malam antara Manchester City kontra Liverpool pada laga  malam berakhir imbang 1-1 dalam waktu normal.

Sejak peluit kickoff dibunyikan, City yang memiliki pemain di atas Liverpool, memang tampil dominan. Penguasaan bola pun lebih banyak di kaki penggawa Citizens.

Namun, itu tak berarti karena The Reds benar-benar menerapkan strtaegi pressing yang rapi. Pemain mereka disiplin, sehingga City tak bisa mengembangkan permainan.

Karena itulah, pada babak pertama kedua tim sulit mendapatkan peluang bagus. Dari masing-masing tiga kesempatan di dapat, City maupun Liverpool hanya sekali bisa membahayakan gawang lawannya.

Peluang terbaik dalam laga ini, dihasilkan oleh pemain City Kun Aguero pada menit ke-23. Sayang, tendangan terarah kaki kanannya masih bisa diamankan oleh penjaga gawang Liverpool, Mignolet, sehingga membentur tiang. Setelah itu tak ada peluang lain, laga babak pertama berakhir dengan skor 0-0.

Pada babak kedua, barulah improvisasi strategi dilakukan oleh kedua pelatih. Akhirnya, tak butuh waktu lama, pada menit ke-49, Fernandinho, sukses mengubah kedudukan menjadi 1-0.

Tapi, Liverpool langsung tampil lebih maksimal. Pada menit ke-84, Coutinho akhirnya membuat skor imbang 1-1. Berawal dari kemelut di depan gawang, sepakan Adam Llana sempat membentur tiang. Bola yang mengarah ke Coutinho langsung dihajar dan membuat skor imbang 1-1 sampai laga usai.

Dengan hasil ini, laga berlanjut ke babak extra time selama 2x15 menit. Kalau tetap imbang, laga akan lanjut ke babak penalti. (dkk/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News