Imbas Banjir, 1.229 Warga Jakarta Mengungsi, Ada di Ruko Pinggir Jalan

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 1.229 warga Jakarta masih mengungsi akibat banjir yang melanda 31 titik rukun tetangga (RT) di Jakarta.
Kapdusdatin Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta M Yohan mengatakan lebih dari seribu warga tersebut mengungsi di 11 lokasi pengungsian yang tersebar se-Jakarta.
"Yang mengungsi ada 1.229 orang, mengungsi di tempat yang sudah disiapkan," ungkap Yohan dalam keterangan resmi, Senin (3/3) malam.
Menurutnya, satu lokasi pengungsian harus menampung puluhan hingga ratusan warga yang mengungsi.
“Ada warga yang mengungsi di ruko pinggir jalan, itu di Kelurahan Cawang. Ada yang di sekolah dan masjid,” jelasnya.
Sementara itu, hingga pukul 18.00 WIB, banjir masih menggenangi 31 RT di Jakarta.
Ketinggian banjir bervariasi, mulai 40 hingga 180 sentimeter. Adapun banjir di Jakarta disebabkan luapan air sungai yang mengalir dari Bogor, Jawa Barat.
Berdasarkan catatan BPBD Jakarta, berikut merupakan 31 RT yang masih tergenang banjir:
Sebanyak 1.229 warga Jakarta masih mengungsi akibat banjir yang melanda 31 titik rukun tetangga (RT) di Jakarta.
- Hujan Petir Diperkirakan Melanda Sejumlah Wilayah Ini, Waspada!
- Bukan 10 Persen, Pramono Bakal Terapkan Pajak BBM 5 Persen di Jakarta
- Banjir di Barito Utara Meluas, 60 Ribu Warga Terdampak
- 20 Pelaku Tawuran di Jalan Otista Raya Jaktim Ditangkap Polisi
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung
- Banjir Merendam 450 Rumah di Pangkalpinang