Imbas Krisis, Penerimaan Pajak Melambat
Rabu, 12 November 2008 – 13:43 WIB
JAKARTA - Krisis keuangan dunia mulai memengaruhi penerimaan pajak. Dirjen Pajak Darmin Nasution mengatakan penerimaan pajak Oktober sudah mulai melambat. Pertumbuhan pajak non migas pada bulan itu hanya tumbuh 21,55 persen, atau lebih kecil dari rata-rata bulan sebelumnya yang biasa menembus 40 persen.
"Memang dampak dari krisis keuangan dunia sudah mulai terlihat walaupun belum signifikan terhadap penerimaan pajak kita," kata Darmin di kantornya Selasa (11/11).
Darmin mengatakan pajak penghasilan (PPh) non migas belum terlalu terpengaruh perlambatan ekonomi. Ini karena PPh lebih terkait dengan laba perusahaan yang penyesuiannya lebih lama.
Jenis pajak yang langsung cepat terpengaruh adalah Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dan Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM). "Ini karena terkait langsung dengan transaksi," kata Darmin.
JAKARTA - Krisis keuangan dunia mulai memengaruhi penerimaan pajak. Dirjen Pajak Darmin Nasution mengatakan penerimaan pajak Oktober sudah mulai
BERITA TERKAIT
- Garudafood Dorong Ekonomi Inklusif, Berdayakan UMKM
- Grab Berkolaborasi dengan TikTok Hadirkan Program Seru di Jakarta
- Waspada Efek Luar Biasa dari Kenaikan PPN 12 Persen
- 53 UMKM akan Hadir di Pertamina Eco RunFest 2024, Ada Pilihan yang Sangat Menarik!
- Ekonom CORE: PPN 12 Persen Semestinya Ditunda
- SCG Dorong Green Growth, Integrasi Pertumbuhan Ekonomi dan Keberlanjutan Lingkungan