Impor dari Australia Turun, Ada Kekhawatiran Sapi Potong Asal Australia Nantinya Bisa Tertular PMK
"Indonesia adalah mitra pasar penting bagi kita dan juga pasar yang paling bernilai. Karena kedekatannya, [Indonesia] akan terus menjadi pasar paling penting kita.
Sejumlah langkah pencegahan di Australia
Di Australia, wabah PMK dari Indonesia dan cara pencegahannya terus menjadi sorotan.
Mulai dari unjuk rasa ratusan petani di negara bagian Victoria yang mendesak agar perjalanan non-rekreasi dihentikan hingga penerapan aturan biosekuriti paling ketat dalam sejarah Australia.
Penutupan perbatasan dengan Indonesia juga menjadi komoditi politik di parlemen Australia saat pihak oposisi terus mendesak Pemerintah Australia untuk melakukannya.
Saat karpet sanitasi digelar di bandar udara bagi penumpang asal Indonesia, seperti yang dilakukan di kota Perth, denda juga diberlakukan bagi mereka yang tidak melaporkan membawa makanan dari Indonesia.
Pemerintah negara bagian Victoria juga telah membentuk satgas Penyakit Darurat Hewan untuk mempersiapkan dari serangan wabah PMK.
Para pakar di Australia sebelumnya sudah memperingatakan kerugian hingga miliaran dolar jika penyakit hewan ternak masuk ke negaranya.
"Kami ingin fokus dan menargetkan tanggapan pemerintah pada berbagai hal yang perlu dilakukan dalam kesiapan dan pencegahan wabah," kata Gayle Tierney, Menteri Pertanian negara bagian Victoria.
Pelaku usaha peternakan sapi potong di Indonesia mengatakan mereka melihat adanya pembatalan kontrak impor dari Australia karena khawatir tertular penyakit mulut dan kaki
- Tampil Cantik di Premiere Wicked Australia, Marion Jola Dapat Wejangan dari Ariana Grande dan Cynthia Erivo
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan