Impor Minimal 1000 Ton Daging Sapi untuk Ramadan
Senin, 08 Juli 2013 – 21:52 WIB
JAKARTA--Jelang Ramadan, Badan Urusan Logistik (Bulog) menyatakan siap mendatangkan sebanyak 1.000 ton daging sapi untuk kebutuhan masyarakat. Stok daging sapi itu senilai sekitar Rp65 miliar.
Menurut Kabulog Sutarto Alimuso, stok daging sapi yang ada saat ini memang kurang sehingga Bulog meminta penambahan.
Baca Juga:
"Insya Allah kami akan datangkan sebanyak-banyaknya di bulan Ramadhan. Minimal 1.000 ton. Sekarang kan masih kurang," ujar Sutarto di Kompleks Istana Negara, Jakarta, Senin (8/7).
Komoditas sapi ini rencananya didatangkan dari Australia. Pengiriman akan didatangkan menggunakan kapal laut. Ia berharap stok daging sapi ini akan tiba di tanah air dalam waktu satu pekan ke depan.
JAKARTA--Jelang Ramadan, Badan Urusan Logistik (Bulog) menyatakan siap mendatangkan sebanyak 1.000 ton daging sapi untuk kebutuhan masyarakat. Stok
BERITA TERKAIT
- Anak Angker Wajib Tahu, Ada Kabar Terbaru di Stasiun Karet
- Ada Faktor Cuan, yang Bikin Alot Negosiasi Pemerintah dengan Apple
- Ini Biang Kerok Kenaikan Harga MinyaKita
- AFPI Dukung OJK untuk Memperkuat Pengaturan Pindar
- Agentforce 2.0 jadi Platform Karyawan Digital yang Menghadirkan Workforce Tanpa Batas
- BSI Bangun Gedung Berkonsep Ramah Lingkungan di Bogor