Imran Nahumarury dan Yeyen Tumena Pasti Sedang Bergembira

jpnn.com - TERNATE - Manajemen Malut United memperpanjang kontrak Pelatih Imran Nahumarury dan Direktur Teknik Yeyen Tumena.
Dua legenda hidup sepak bola nasional itu memang menjadi sosok penting dalam perjalanan Laskar Kie Raha -julukan Malut United, mengarungi kompetisi di Indonesia.
Imran dan Yeyen sudah terlibat dalam perjalanan Malut United sejak klub asal Maluku Utara ini dibentuk pada 2023.
"Imran dan Yeyen memberikan kontribusi besar terhadap pencapaian Malut United hingga saat ini. Kami sepakat melanjutkan kerja sama untuk membawa tim melaju lebih jauh lagi," kata bos Malut United Willem D. Nanlohy.
Malut United tak menyebut berapa durasi perpanjangan kontrak Imran dan Yeyen.
Bersama Imran dan Yeyen, Malut United menjelma sebagai tim baru yang mulai diperhitungkan. Keduanya sukses membawa Laskar Kie Raha promosi ke Liga 1 2024-2025 seusai menjalani musim perdana di Liga 2 2023-2024 dengan status peringkat ketiga kompetisi.
Tim kebanggaan masyarakat Maluku dan Maluku Utara ini mengalahkan Persiraja Banda Aceh dalam laga perebutan peringkat III dengan agregat skor 3-2 untuk menemani PSBS Biak serta Semen Padang promosi ke Luga 1.
Kini, Malut United tengah berjuang mencapai posisi yang terbaik di Liga 1 2024-2025.
Imran Nahumarury merupakan satu-satunya pelatih lokal tersisa di Liga 1 musim ini.
- Kabar Baik dan Buruk Bagi Persib Bandung Menjelang Jumpa Bali United
- Persib Butuh 11 Poin Jadi Juara Liga 1, Tyronne: Semua Final
- Akhirnya Rizky Eka Pratama Menikahi Karina, Ada Tamu Istimewa
- Begini Siasat Persib Bandung untuk Terus di Puncak Klasemen Liga 1
- Persis vs Malut United: Ada Sejarah dan Harapan di Balik Hattrick Yakob Sayuri
- Tepuk Tangan Buat Malut United! 10 Laga Tak Terkalahkan, Jokowi pun Kagum