IMT 2017, Buka Pintu Sungai Musi Menjadi Wisata Rafting
jpnn.com, PALEMBANG - International Musi Triboatton (IMT) 2017 start di Pantai Terusan, Empat Lawang, Rabu, (8/11).
Etape 1 mengambil rute Pantai Terusan sampai Pulomas berjarak 12 KM. Tim rafting Sumatera Barat menjadi juara dalam etape pertama.
Mereka mencatatkan waktu 41 menit 17 detik. Tampil sebagai pemenang etape pertama, Sumbar mengantongi hadiah sebesar Rp 7 juta.
Tim rafting Jawa Barat menempati posisi dua dan Sumsel -I (PPHRI) menyusul di posisi tiga.
Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Esthy Reko Astuti bersama Bupati Empat Lawang, Syahril Hanafiah secara simbolis melepas peserta dengan mengibarkan bendera start untuk kategori renang serapungan dan rafting.
Renang serapungan cara tradisional penduduk menyusuri Sungai Musi dengan menggunakan batang bambu diikat dengan rotan.
Setelah serapungan start, giliran peserta rafting masuk arena. 10 tim dari dalam dan luar negeri langsung tancap gas menyusuri sungai sampai di Jembatan Kuning, Pulomas, lokasi finis etape pertama.
Peserta rafting asal Negeri Malaysia, Rizwan antusias dengan IMT 2017.
Masyarakat harus ikut ambil bagian untuk majukan wisata rafting di Sungai Musi
- Komisi VII DPR Minta Pemerintah Pastikan Libur Nataru Aman dan Nyaman
- Novita Hardini Sebut Penghapusan DAK Pariwisata akan Mencekik Daerah
- Indef Tanggapi Wacana Pemisahan Ekonomi Kreatif dari Kemenpar
- Fadli Zon Sering Viral di Dunia Maya, Sandiaga pun Tertawa
- Malam Hari ke Cimanggis, Sandiaga Berbicara soal Keris
- Beber Bukti Brand Lokal Bayar Rp 500 Juta Untuk Ikut Event di Paris, Wanda Hamidah: Pembohongan Publik!