Inara Rusli Bersedia Menjenguk Virgoun ke Tempat Rehabilitasi, Tetapi...

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Inara Rusli tidak menutup kemungkinan untuk menjenguk mantan suaminya, Virgoun yang tengah menjalani rehabilitasi.
Akan tetapi, dia masih menanti waktu yang tepat untuk datang membawa anaknya, Starla.
"Aku rencananya mau jenguk sekalian sama Starla," kata Inara Rusli di kawasan Jakarta Selatan baru-baru ini.
Perempuan berusia 31 tahun itu mengatakan bahwa Starla belum mengetahui soal kasus Virgoun.
Oleh sebab itu, Inara Rusli harus menyiapkan mental sebelum memberi tahu tentang kasus Virgoun kepada anak-anaknya.
"Siap enggak siap, insyaallah, mudah-mudahan Allah mudahkan aku untuk jelaskan ke Starla," lanjit Inara Rusli.
Diketahui, Virgoun ditangkap polisi terkait kasus penyalahgunaan narkoba.
Dia diciduk bersama teman perempuannya, PA (20) di sebuah indekos di kawasan Ampera, Jakarta Selatan pada Kamis (20/6) dini hari.
Selebritas Inara Rusli tidak menutup kemungkinan untuk menjenguk mantan suaminya, Virgoun yang tengah menjalani rehabilitasi.
- 3 Berita Artis Terheboh: Fuji Mengaku Ditipu, Inara Rusli: Enggak Heran
- Virgoun Dikabarkan Punya Pacar Baru, Inara Rusli: Enggak Heran
- Kabar Virgoun Punya Pacar Baru, Begini Komentar Inara Rusli
- 3 Berita Artis Terheboh: Sengketa Tanah Mat Solar Berlanjut, Inara Rusli Ogah Rujuk
- Inara Rusli Beri Tanggapan Soal Kemungkinan Rujuk dengan Virgoun
- 3 Berita Artis Terheboh: Ariel NOAH dkk ke MK, Wendi Cagur Pulang