Incar Posisi Wako Solo, Gibran Bercerita soal Bu Mega & Mbak Puan Bilang Bisa
jpnn.com, SOLO - Putra pertama Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka beniat maju sebagai calon wali kota Surakarta (Solo) melalui PDI Perjuangan. Untuk itu, Gibran akan mengikuti seluruh tahapan penjaringan bakal calon kepala daerah lewat partai pimpinan Megawati Soekarniputri tersebut.
"Semua ada tahapannya, saya konsultasi dengan semua senior," kata Gibran di Solo, Selasa (12/11).
Pengusaha kuliner itu mengatakan, pihak pertama yang dia temui adalah Ketua DPC PDIP Surakarta FX Hadi Rudyatmo. Gibran sowan kepada wali kota Surakarta itu untuk mengetahui tahapan-tahapan pilkada melalui PDIP.
"Teman-teman media tahu, pertemuan pertama itu untuk menanyakan pilkada. Jawaban Pak Rudy juga jelas, ambil KTA (kartu tanda anggota PDIP, red) dulu, silakan daftar,” ujar Gibran.
Hanya saja, DPC PDIP Surakarta menutup pendaftaran penjaringan calon kepala daerah ketika Gibran mendaftar. “Ketika saya tahu pendaftaran sudah tutup ya sudah, saya tidak protes," ungkapnya.
Namun, Gibran meneruskan ikhtiarnya dengan politikus-politikus senior PDIP. Di antaranya adalah Ketua DPD PDIP Jateng Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul.
Gibran juga menemui Ketua DPP PDIP Puan Maharani. Selain itu, ayah Jan Ethes itu juga sowan kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
"Pak Rudy tidak saya lompati. Saya sampaikan, bapak ibu, saya masih ada kesempatan atau tidak untuk mendaftar. Jawabannya bisa. Pak Bambang Pacul bilang bisa, Mbak Puan juga kasih statement (pernyataan) bisa, Bu Mega juga memberikan saya satu bendel peraturan partai, masih bisa," paparnya.
Putra pertama Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka beniat maju sebagai calon wali kota Surakarta (Solo) melalui PDI Perjuangan.
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- Pj Gubernur Jateng Dampingi Wapres Silaturahmi dengan 3 Ribu Nasabah PNM Mekaar
- Gibran Cek Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi, Pastikan Kebutuhan Dasar Terpenuhi
- Kembali ke Solo, Kaesang Perkenalkan Respati-Astrid kepada Warga Pucang Sawit
- Kampanye Bareng Astrid Widayani di Kandang Banteng, Kaesang Bilang Begini
- Mensesneg Ungkap Sebut Posko Lapor Mas Wapres Murni Ide Gibran