Indeks Berpotensi Menguat Lagi

Indeks Berpotensi Menguat Lagi
Indeks Berpotensi Menguat Lagi
JAKARTA - Hari kedua di pekan ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil pertahankan kenaikan. Indeks naik 20.661 poin (0.535 persen) ke level 3,880.816 dan indeks LQ45 naik 4.63 poin (0.70 persen) ke level 662.42 pada penutupan perdagangan Selasa (19/6).

Analis Sinarmas Sekuritas, Jeff Tan, memerkirakan pada perdagangan hari ini secara teknikal akan bergerak mixed dengan kecenderungan menguat pada kisaran support 3,830 dan resistance di level 3,920.

Perkembangan seputar pembentukan koalisi pemerintahan di Yunani dan rencana Yunani untuk melakukan negosiasi ulang dengan uni Eropa, menurutnya, masih menjadi perhatian utama pasar. "Selain itu juga hasil lelang obligasi Spanyol dan antisipasi terhadap hasil rapat The Fed seputar kebijakan moneter dan kemungkinan stimulus," ungkapnya, kemarin.

Saham-saham yang dapat diperhatikan untuk day trading hari ini menurutnya antara lain UNTR, BWPT, BJBR, dan JSMR. Meskipun Indeks kemarin berhasil menguat namun perlu diantisipasi terutama dari pergerakan asing yang kembali melakukan penjualan.

JAKARTA - Hari kedua di pekan ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil pertahankan kenaikan. Indeks naik 20.661 poin (0.535 persen) ke level

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News