Indeks Dekati Level 4.400

Indeks Dekati Level 4.400
Indeks Dekati Level 4.400
Jelang pertemuan Euro Group kemarin, muncul berbagai komentar dari Presiden Euro Group Jean-Claude Juncker dan Kanselir Jerman Angela Merkel yang mengisyaratkan adanya pencairan dana bailout untuk Yunani.

Pada perdagangan hari ini Reza memerkirakan IHSG berada pada support di rentang 4.348-4.366 dan resistance di 4.385-4.391. Perlu diwaspadai bila muncul sinyal down reversal seteleh pencapaian level terbaru tersebut. Apalagi, sentimen yang ada mulai spekulatif terkait pemberian bailout Yunani dalam pertemuan Uni Eropa. Saham yang layak dipertimbangkan di antaranya; TLKM, MNCN, ASRI, CPIN, BMTR, LPKR, AKRA, dan SMCB.

Frekuensi perdagangan kemarin mencapai 133.700 kali pada volume 5,02 miliar lembar senilai Rp 4,01 triliun. Sebanyak 135 saham naik, sisanya 96 turun, dan 107 stagnan. Investor asing tercatat melakukan pembelian bersih (foreign net buy) senilai Rp 65,3 miliar.

Bursa Asia pada penutupan perdagangan kemarin; indeks komposit Shanghai turun 9,92 poin (0,49 persen) ke 2.017,46. Indeks Hang Seng melemah 52,17 poin (0,24 persen) ke 21.861,81. Indeks Nikkei 225 menanjak 22,14 poin (0,24 persen) ke 9.388,94. Indeks Straits Times menguat 17,20 poin (0,58 persen) ke 3.006,48. (gen/oki)

JAKARTA - Membuka perdagangan awal pekan, indeks harga saham gabungan (IHSG) langsung melejit menembus rekor baru. Pada penutupan perdagangan Senin


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News