Indodana dan TREVO Tawarkan Berbagai Promo Sewa Mobil untuk Mudik

jpnn.com, JAKARTA - Platform PayLater dari PT Artha Dana Teknologi atau Indodana menghadirkan pengalaman mudik yang lebih nyaman dan mudah untuk masyarakat.
Menjelang momen mudik tahun ini, Indodana berkolaborasi dengan platform pemesanan mobil rental terdepan Indonesia TREVO, untuk memberikan kemudahan serta promo menarik.
Director Indodana, Jerry Anson mengatakan penggunaan mobil sewa saat mudik memberikan nilai tambah dari segi kemudahan, waktu perjalanan dan istirahat yang lebih fleksibel, serta mendukung jangkauan mobilitas yang lebih luas untuk bisa berlibur.
"Indodana berharap bisa mendukung kebutuhan masyarakat Indonesia dengan menggandeng TREVO sebagai rekanan sewa mobil terpercaya melalui dua promo mudik yang bisa dimanfaatkan,” kata Jerry dalam keterangan tertulis, Rabu (5/5).
Pada kesempatan tersebut, General Manager TREVO, Rizki M menyampaikan melalui kerja sama ini dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam menyewa dan mendapatkan mobil yang sesuai dengan kebutuhan mudik masyarakat.
Selain itu, Indodana menawarkan dua promo yang dapat membuat mudik lebih mudah, tenang, dan nyaman dengan beragam pilihan sewa mobil sesuai kebutuhan.
"Promo yang pertama memberikan pengguna cashback sebesar 50 persen hingga Rp 50 ribu melalui kode promo TREVOMUDIK bagi pengguna yang menggemari fitur cicilan fleksibel," ungkapnya.
Selanjutnya, Indodana juga menghadirkan promo cicilan 0 persen dengan minimum transaksi Rp 500 ribu yang dapat digunakan melalui kode TREVOCICIL, berlaku untuk tenor 3 bulan dan 6 bulan.
Platform PayLater dari PT Artha Dana Teknologi atau Indodana menghadirkan pengalaman mudik yang lebih nyaman dan mudah untuk masyarakat.
- Erick Thohir Bicara soal Diskon Harga Tiket Pesawat pada Mudik Lebaran 2025
- KAI Sebut 73 Ribu Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2025 Sudah Terpesan
- Hore, Pemerintah Bakal Gratiskan Tarif Tol Periode Lebaran 2025
- Mau Sewa Mobil Tanpa Ada Gangguan? TRAC Bisa jadi Pilihan
- Catat, Program Mudik Gratis BUMN Bakal Dilanjutkan Lagi
- Soal Persiapan Arus Mudik Lebaran, Menko AHY Bilang Begini