Indonesia Bisa Belajar Kelola Danau dari Kroasia
jpnn.com, JAKARTA - Indonesia berharap bisa belajar banyak dari Kroasia terkait tata kelola pengembangan danau.
Kroasia memiliki danau besar yang sangat terawat dan dimanfaatkan untuk kepentingan publik.
Mulai pembangkit listrik, produksi air bersih hingga mengembangkan pariwisata daerah.
Ini bisa menjadi proyek percontohan bagi pengembangan 15 danau di Indonesia yang sudah diprakarsai Presiden Joko Widodo sejak tahun lalu.
Hal itu merupakan satu poin penting dalam kunjungan kerja Komisi VII DPR saat bertandang ke Parlemen Kroasia di Zagreb baru-baru ini.
Kunker yang dipimpin Wakil Ketua Komisi VII DPR Satya Widya Yudha itu juga diikuti oleh Wakil Ketua Komisi VII DPR Mulyadi dan Syaikul Islam serta sebelas anggota Komisi VII lainnya.
“Kami berharap kerja sama bidang lingkungan antara Indonesia dan Kroasia semakin berkembang ke depannya. Salah satunya adalah pengembangan danau,” papar Satya usai melakukan pertemuan dengan Wakil Ketua Komisi Bidang Lingkungan dan Pendidikan Sabina Glasovac serta Wakil Ketua Bidang Kerja Sama Parlemen Kroasia Darko Horva di Gedung Parlemen Kroasia.
Politikus Partai Golkar itu menambahkan, kerja sama parlemen Indonesia dan Kroasia bisa lebih ditingkatkan, khususnya bidang energi dan lingkungan.
Indonesia berharap bisa belajar banyak dari Kroasia terkait tata kelola pengembangan danau.
- Berharap Bisa Kembali ke Senayan, Kader Senior PPP Tekankan soal Khitah 1973
- ASN Komdigi Terlibat Judi Online Sudah Teridentifikasi Lama, tetapi Budi Arie Cuek Saja
- Dukung Langkah Prabowo Selamatkan Sritex, Komisi VII DPR Bakal Lakukan Ini
- Bupati Konsel yang Copot Camat Baito Pembela Guru Supriyani Bisa Dipidana, Ini Serius!
- Soal Kunker Perdana Prabowo ke China, Sukamta PKS Singgung Kemerdekaan Palestina
- Senada dengan Kemenaker, DPR Tak Ingin Terjadi Gelombang PHK di PT Sritex