Indonesia Dapat Undian Berat di Badminton Asian Games 2022
jpnn.com - HANGZHOU - Indonesia mendapat lawan berat di nomor tim putra dan putri badminton Asian Games 2022.
Tim putri akan bertemu dengan tuan rumah China setelah kedua negara mendapat bye pada 16 besar.
"Di nomor beregu putri setelah mendapat bye di hari pertama, di delapan besar kami akan menghadapi unggulan pertama China. Tentunya ini menjadi pertandingan yang harus penuh kerja keras," kata Manajer Tim Indonesia Eddy Prayitno.
Eddy memastikan tim tidak gentar meski menghadapi lawan berat pada pertandingan pembuka.
"Tidak harus takut, tetap optimistis dalam bertanding," ujar Eddy.
Sementara itu, pada beregu putra, Indonesia yang menempati unggulan pertama menunggu lawan di perempat final antara Korea Selatan dan Malaysia.
Siapa pun yang menang dalam laga Korea vs Malaysia, menjadi lawan tak mudah buat Anthony Ginting dan kawan-kawan.
"Di beregu putra kami akan selalu mewaspadai lawan. Siapa pun lawannya antara Korea atau Malaysia, harus siap. Karena semua sudah kami persiapkan secara baik, sudah kami pelajari juga kekuatan-kekuatan lawan," kata Eddy.
Cabang badminton Asian Games 2022 akan dimulai besok dengan menghadirkan babak gugur nomor beregu.
- Menjelang Jumpa Korea, Timnas Basket Indonesia Mencoba Lebih Disiplin
- Digitalisasi untuk Mendorong Pengembangan Pariwisata Indonesia Perlu Dilakukan
- Universitas Bakrie Jadi Jembatan Pengembangan Industri Halal Antara Indonesia dan Filipina
- ICIIS 2024 Sukses, Shan Hai Map Optimistis Iklim Investasi Indonesia Makin Baik
- Korea Pavilion: 24 Brand Ternama Hadir di SIAL Interfood 2024
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir