Indonesia Dinilai Tak Punya Presiden
Rabu, 26 Oktober 2011 – 19:13 WIB

Indonesia Dinilai Tak Punya Presiden
JAKARTA--Ketua Plh. PKN Partai Demokrasi Pembaruan (PDP) Roy BB Janis mengatakan negara Indonesia saat ini ibarat pesawat udara yang terbang tanpa pilot. Karena apa? Secara konstitusional, memang ada seorang Presiden yang namanya Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Tetapi secara leadership negara ini tidak merasa punya seorang presiden. Roy Janis yang juga bekas anggota DPR RI itu menilai, meski menjabat sebagai presiden, namun SBY bukan seorang leadership. Sebab seorang pemimpin adalah orang yang bertanggungjawab kepada amanat rakyat dan tidak mengutamakan pencitraan.
“Makanya sekarang ini mau ngapain aja kita, mau demokrasi, mau diam, atau mau ngamuk sekalian, tidak bakal diapa-apain. Karena memang kita nggak merasa punya presiden,” kata Roy BB Janis, di gedung DPD, kompleks Parlemen, Senayan Jakarta, Rabu (26/10).
Baca Juga:
Bersama Roy Janis, dalam acara Dialog Kenegaraan bertajuk “Menjaga dan Memperkuat Kemajemukan Bangsa: Memelihara NKRI” juga hadir antara lain Guru Besar Psikologi UI Prof Hamdi Muluk dan dua anggota DPD RI, Aida Ismeth dan Adnan Hadikusumo.
Baca Juga:
JAKARTA--Ketua Plh. PKN Partai Demokrasi Pembaruan (PDP) Roy BB Janis mengatakan negara Indonesia saat ini ibarat pesawat udara yang terbang tanpa
BERITA TERKAIT
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran