Indonesia E-Commerce Conference 2023 Digelar untuk Mendukung Pemulihan Ekonomi

Indonesia E-Commerce Conference 2023 Digelar untuk Mendukung Pemulihan Ekonomi
Ilustrasi - Indonesia E-Commerce Conference 2023 digelar untuk mendukung pemulihan ekonomi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Ketua pelaksana 'Indonesia E-Commerce Conference 2023' Lina mengatakan e-commerce terus mengalami peningkatan setiap tahun.

E-Commerce terus mengalami peningkatan dalam beberapa tahun terakhir.

Sebagian masyarakat pada akhirnya merasa nyaman berbelanja secara online, dibanding harus datang ke suatu tempat.

"Saya kira e-commerce salah satu cara menghindari kerumunan serta cara memutus rantai penyebaran Covid-19."

"E-Commerce juga memiliki hal positif lain, seperti dapat menghemat waktu, berbelanja dapat dilakukan kapan pun dan di mana pun. Pembayarannya juga cukup mudah," ujar Lina dalam keterangannya, Rabu (14/12).

Menurut Lina, hal ini yang kemudian membuat Shan Hai Map menggelar 'Indonesia E-Commerce Conference 2023'.

Kegiatan akan di selenggarakan di Ballroom Hotel Pullman–Central Park Jakarta, 22 Februari mendatang.

"Event ini untuk mendukung perkembangan dunia e-commerce di Indonesia serta mendukung pemulihan ekonomi Indonesia."

Indonesia E-Commerce Conference 2023 digelar untuk mendukung pemulihan ekonomi serta perkembangan dunia e-commerce.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News