Indonesia Fashion Week Diadakan Secara Virtual Pertengahan November Mendatang

Indonesia Fashion Week Diadakan Secara Virtual Pertengahan November Mendatang
Ilustrasi logo Indonesia Fashion Week (IFW) 2020. Foto: Antara

Puluhan desainer dari dalam hingga luar negeri akan terlibat dalam pagelaran fesyen era baru ini.

Sederet desainer ternama seperti Ida Royani, Agnes Budhisurya, Sugeng Waskito, Tuty Ayib dan Jenny Cahyawati akan turut memamerkan koleksi-koleksi terbaiknya.

Selain itu akan ada konten Fashion Talk yang mengangkat tema-tema inspiratif dan informatif seputar dunia fesyen dengan menghadirkan narasumber berkompeten di bidangnya.

" Kita berusaha menampilkan, mengekspresikan kreativitas dalam bentuk yang lain, tetap harus menarik dan itu pekerjaan besar buat kita," ujar Poppy.

Ajang pencarian bakat desainer muda yakni Young Fashion Designer Competition (IYFDC) juga tetap diselenggarakan dalam rangkaian acara IFW 2020.

Pihak juri dari IYFDC yang terdiri dari Aam Kekean, Misan Kopaka, Jacky Suharto, Bimo, dan Alya Dimitri, akan menilai karya-karya dari sepuluh desainer muda terbaik yang telah diseleksi sebelumnya.

" Pemenangnya akan mendapat beasiswa sekolah mode di Italian Fashion Institute Jakarta, LaSalle College Jakarta, dan Koefia International Fashion & Arts Academy di Roma, Italia," kata Poppy.

Pada IFW kali ini, APPMI bekerja sama dengan Indonesia Global Compact Network (IGNC), aliansi dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk fesyen berkelanjutan.

Indonesia Fashion Week diadakan secara virtual pertengahan November dengan menampilkan puluhan desainer dari dalam hingga luar negeri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News