Indonesia Hanya Sisakan Dua Wakil

jpnn.com - MULHEIM - Harapan Indonesia membawa pulang gelar juara pada Jerman Open Grand Prix Gold 2014 semakin jauh panggang dari api. Pasalnya, wakil Indonesia mulai rontok satu per satu dalam turnamen yang digeber di RWE Sporthalle itu.
Terbaru, ganda campuran Irfan Fadhilah/Weni Anggraeni mesti angkat koper setelah ditekuk wakil Taiwan, Hung Ling Chen/Wen Hsing Cheng lewat laga straight set dengan skor 17-21, 10-21 di RWE Sporthalle, Rabu (26/2).
Hasil itu membuat Indonesia tak lagi memiliki wakil di nomor ganda campuran. Sebelumnya, Indonesia juga sudah kehilangan dua wakilnya di nomor ganda campuran, yakni Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika dan Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja.
Kans Indonesia merebut gelar di Jerman juga sangat tipis. Pasalnya, Indonesia kini hanya menyisakan dua wakilnya. Mereka ialah ganda putri Annisa Saufika/Gloria Emanuelle Widjaja serta tunggal putri Maria Febe Kusumastuti.
Hingga berita ini diturunkan, keduanya belum bermain. Annisa/Gloria dijadwalkan bersua wakil Inggris, Gabrielle Adcock/Lauren Smith. Sementara, Maria Febe bakal berjibaku kontra wakil Republik Ceko, Kristina Gavnholt. (jos/jpnn)
MULHEIM - Harapan Indonesia membawa pulang gelar juara pada Jerman Open Grand Prix Gold 2014 semakin jauh panggang dari api. Pasalnya, wakil Indonesia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah