Indonesia Harus Tegas Soal Israel
Rabu, 07 Januari 2009 – 17:54 WIB
JAKARTA - Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat mendesak Pemerintah Indonesia untuk lebih tegas lagi dalam menyikapi agresi militer Israel terhadap penduduk sipil dan anak-anak di wilayah Gaza, Palestina. PBB mestinya membawa masalah agresi Israel ke Mahkamah Internasional dan menetapkan Perdana Menteri Israel Ehud Olmert sebagai penjahat perang dan mendesak Amerika Serikat untuk menyetujui resolusi perdamaian serta mencari jalan keluar dari pertentangan yang berlarut-larut itu, ujar Ma'ruf Amin.
"Kalau perlu Pemerintah Indonesia memutuskan hubungan diplomatik dengan Amerika Serikat sebagai konsekuensi dan pembelajaran bagi Amerika yang selama ini menggunakan standar ganda dalam menghadapi Israel," tegas Ketua Umum MUI, KH Ma'ruf Amin, di dampingi Sekretaris Umum MUI, HM Ichwas Syam, di Jakarta, Rabu (7/1).
Menurut Ma'ruf Amin, setelah memperhatikan kezaliman yang dilakukan oleh Israel terhadap penduduk Gaza, kutukan saja tidak cukup. Dunia internasional dan Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) harus mengambil tindakan tegas dan keras terhadap kebiadaban zionis Israel.
Baca Juga:
JAKARTA - Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat mendesak Pemerintah Indonesia untuk lebih tegas lagi dalam menyikapi agresi militer
BERITA TERKAIT
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial
- PFM Tegaskan Ada 15 Kementerian dan 28 Badan Teknis yang Perlu Diawasi
- Unilever Sebut Inklusi, Kesetaraan, dan Keragaman Kunci Bisnis Berkelanjutan