Indonesia Juara Umum Para Badminton International 2022, Ini Daftar Pemenangnya

Indonesia Juara Umum Para Badminton International 2022, Ini Daftar Pemenangnya
Ganda putra Indonesia nomor kursi roda klasifikasi WH1 dan WH2, Supriadi/Agung Widodo saat berlaga di FOX’S Indonesia Para Badminton International 2022. Foto: NPC Indonesia

jpnn.com, YOGYAKARTA - Tim Indonesia sukses meraih 17 gelar di ajang FOX’S Indonesia Para Badminton International 2022.

Dalam laga yang diselenggarakan di GOR Among Rogo, Yogyakarta, Sabtu (27/8), atlet-atlet para bulu tangkis Indonesia berhasil keluar sebagai juara umum seusai meraih gelar terbanyak dari 18 nomor yang dipertandingkan.

Hasil tersebut membuat Ketua National Paralympic Committee of Indonesia, Senny Marbun merasa senang.

Maklum dengan kesuksesan di ajang ini, atlet Indonesia bisa membuktikan kelasnya bisa bersaing di level internasional.

"Kejuaraan ini menjadi pelampiasan bagi para atlet yang ingin menunjukkan kemampuannya di atas lapangan yang nantinya dapat melahirkan prestasi yang lebih tinggi lagi,” ujar Senny dalam rilis tertulis,

Pada turnamen itu, wakil Merah Putih berjaya di berbagai kelas, mulai dari nomor klasifikasi berdiri hingga kursi roda, para penggawa Indonesia tampil apik dan meraih gelar juara.

Torehan prestasi ditunjukan pasangan ganda campuran SH6, Subhan/Rina Marlina yang mengalahkan ganda Peru-Polandia Hector Jesus Salva Tunque /Oliwia Szmigiel dengan skor cukup telak 21-2, 21-3.

Bagi Rina, torehan di sektor ganda campuran bersama Subhan menjadikan dirinya meraih dua gelar setelah sebelumnya di tunggal putri meraih gelar juara seusai mengalahkan Daria Bujnicka asal Polandia 21-8, 21-9.

Tim Indonesia sukses meraih 17 gelar di ajang FOX’S Indonesia Para Badminton International 2022, Ini daftarnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News