Indonesia Kalahkan Vietnam, Presiden Jokowi: Awal yang Sangat Baik

jpnn.com - BOGOR--Tim Nasional Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam pada semifinal pertama Piala AFF 2016 dengan skor 2-1 di Stadion Pakansari, Cibinong Bogor, pada Sabtu, 3 Desember.
Dua gol kemenangan Indonesia tersebut dicetak oleh Hansamu Pranata pada menit ke-7 dan Boaz Solossa melalui titik penalti pada menit ke-50.
Sedangkan gol balasan Vietnam dicetak oleh Nguyen Van Quyet melalui titik penalti pada menit ke-17.
Presiden Joko Widodo yang menyaksikan langsung pertandingan tersebut menyampaikan bahwa kemenangan ini merupakan awal yang sangat baik bagi tim nasional Indonesia.
"Saya ingin ucapkan selamat atas kerja keras di lapangan yang tadi dimainkan oleh pemain-pemain kita. Selamat, selamat, selamat," ucap Presiden Joko Widodo usai menyaksikan pertandingan tersebut.
Sebelumnya sesaat setelah pertandingan selesai dan timnas Indonesia dinyatakan menang, Jokowi, sapaan Presiden, menyempatkan diri turun ke lapangan untuk memberikan ucapan selamat secara langsung kepada seluruh pemain dan pelatih Tim Nasional Indonesia.
Turut mendampingi Presiden Joko Widodo menyaksikan laga semifinal ini, Ketua DPR Setya Novanto, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki, Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo, Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar dan Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi.
Tim Nasional Indonesia akan kembali menghadapi Vietnam pada leg ke-2 yang akan berlangsung di My Dinh National Stadium Hanoi, Vietnam, pada Rabu, 7 Desember 2016 mendatang.
BOGOR--Tim Nasional Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam pada semifinal pertama Piala AFF 2016 dengan skor 2-1 di Stadion Pakansari, Cibinong Bogor,
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs
- MilkLife Shakers Makin Kukuh di Puncak Klasemen Grup A JSSL Singapore 7’s 2025