Indonesia Kirim Tujuh Wakil di Semifinal
jpnn.com - NAY PYI TAW- PB PBSI memiliki kesempatan besar mewujudkan target tiga emas SEA Games 2013. Pasalnya, Indonesia berhasil mengirimkan tujuh wakil di babak semifinal multieven olahraga dua tahunan tersebut.
Setelah tunggal putra dan ganda putra sama-sama mengirimkan dua wakil serta ganda campuran yang meloloskan satu pasangan, dua tiket lainnya masing-masing direbut tunggal putri serta ganda putri.
Di nomor tunggal putri, Bellaetrix Manuputty sukses menjaga asa juara setelah menekuk wakil Malaysia, Li Lian Yang lewat laga straight set dengan skor 21-16, 21-15 di Wunna Theikdi Indoor, Kamis (12/12).
Sayangnya, langkah Bellaetrix tak bisa diikuti Aprilia Yuswandari. Dia dipaksa mengakui ketangguhan unggulan kedua asal Thailand, Busanan Ongbumrungpan dengan skor 11-21, 18-21.
Ganda putri Nitya K Maheswari/Greysia Polii menambah kuota Indonesia setelah menjungkalkan wakil Vietnam, Thu Huyen Le/Nhu Thao Pham lewat laga straight set dengan skor 21-15, 21-11.
“Penampilan tim bulutangkis hari ini cukup baik. Sebanyak tujuh wakil lolos ke semifinal. Sangat disayangkan kekalahan ganda campuran dan ganda putri. Namun perjuangan mereka sudah maksimal. Riky/Richi dan Gebby/Tiara sudah menunjukkan fighting spirit yang bagus. Aprilia masih underperformed,” terang manajer Indonesia, Ricky Soebagdja di laman PB PBSI. (jos/jpnn)
NAY PYI TAW- PB PBSI memiliki kesempatan besar mewujudkan target tiga emas SEA Games 2013. Pasalnya, Indonesia berhasil mengirimkan tujuh wakil di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Port FC Depak Pemain Asal Brasil, Bek Persib Ini Tetap Waspada
- Sang Juara Dunia MotoGP 2024 Jajal Motor RS-GP, Bos Aprilia: Bakal Menggila
- ACL 2: Kejar Target Juara Grup, Port FC Berambisi Kalahkan Persib
- Jejak Persib di Thailand, Maung Bandung Bisa Curi 3 Poin dari Port FC?
- Port FC vs Persib: Asnawi Mangkualam cs Sedang tak Baik-Baik Saja
- Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Laga Kandang Tidak di SUGBK