Indonesia Pilihan Pertama Tujuan Liburan Musim Panas
The Economic Times mengulas tentang kesempatan bagi wisatawan untuk menyaksikan satwa liar seperti orang utan dan harimau Sumatera.
“Anda bisa menyaksikan hewan langka di habitat alami mereka,” demikian tulis The Economic Times.
Selain mengulas tentang wisata adventure, The Economic Times juga membahas destinasi lain yang cocok untuk dikunjungi keluarga pada musim panas nanti.
The Economic Times merekomendasikan wisatawan ke Lombok dan Ubud.
Menurut The Economic Times, dua destinasi itu cocok bagi keluarga yang menginginkan suasana tenang.
Selain itu, The Economic Times juga menyarankan wisatawan ke Pulau Komodo.
“Berpetualang di perairan biru kehijauan di sekitar Pulau Komodo akan menciptakan kenangan seumur hidup,” tambah The Economic Times.
Cukup? Belum. The Economic Times juga menyarankan wisatawan yang suka menyelam untuk berlibur ke Sulawesi Utara (Sulut).
Menikmati keindahan destinasi wisata di Indonesia memang tidak pernah menimbulkan perasan bosan.
- Digitalisasi untuk Mendorong Pengembangan Pariwisata Indonesia Perlu Dilakukan
- Novita Hardini Sebut Penghapusan DAK Pariwisata akan Mencekik Daerah
- Menteri Teuku Riefky: Ini Sejarah, Mari Bangun Ekonomi Kreatif Indonesia
- Central Group Hadirkan Klub Premium Bagi Lansia, Pertama di Sekupang
- Siap Mencetak SDM Pariwisata Berstandar Global, IPTI Lantik Rektor Perdana
- Cawalkot Yogyakarta Hasto Wardoyo Ingin Memoles Bantaran Sungai Jadi Destinasi Wisata