Indonesia Raih Medali Emas Kesembilan dari Cabor Atletik
jpnn.com, JAKARTA - Medali emas kesembilan Indonesia di ajang Asian Para Games 2018 bertambah melalui perjuangan Kharisma Evi Tiarani di cabor atletik di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu (10/10) siang.
Sprinter yang turun di nomor 100 meter kategori T42/63 tersebut menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 14.98 detik.
Evi menjadi yang tercepat setelah menaklukkan Kaede Maekawa yang membukukan waktu 16,89 detik dan Tomomi Tozawa yang mencatatkan waktu 16,98 detik, keduanya berasal dari Jepang.
Keberhasilan Evi ini menjadi para atletik sejauh ini sebagai lumbung emas Indonesia. Dari sembilan emas, lima keping medali terbaik disumbangkan cabor para atletik.
Sehari sebelumnya, Evi juga berlomba di nomor berbeda dan mendapatkan medali perak. (dkk/jpnn)
Medali emas kesembilan Indonesia di ajang Asian Para Games 2018 bertambah melalui perjuangan Kharisma Evi Tiarani di cabor atletik di SUGBK, Rabu (10/10) siang.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Apresiasi Menko PMK kepada Atlet di Asian Para Games 2022, Perjuangan Luar Biasa
- SAC Indonesia 2023 Bali-Nusra Qualifiers Lahirkan Pemula Potensial di Cabor Atletik
- Menpora Melepas Kontingen Atlet Indonesia ke Asian Para Games 2022
- Luhut Binsar Pandjaitan Targetkan Atletik Indonesia Boyong 5 Emas dari SEA Games 2023
- NTT Borong Medali Cabor Atletik Nomor Lari 800 M-T20 Peparnas XVI Papua
- Sebulan Lalu Sempat Berkomunikasi, Menpora Terkejut Bob Hasan Meninggal