Indonesia Re selenggarakan pelatihan Probable Maximum Loss dan Limit of Liability
Selain itu, Basis of Determination menyediakan landasan yang jelas bagi penilaian risiko, memungkinkan para pemangku kepentingan untuk membuat keputusan yang lebih terinformasi terkait dengan perjanjian reasuransi.
Dengan memahami dan mengaplikasikan kedua aspek ini, Indonesia Re dapat meningkatkan ketahanan finansialnya, mengurangi ketidakpastian, dan pada akhirnya memberikan perlindungan yang lebih optimal bagi nasabahnya, sehingga tercipta ekosistem reasuransi yang lebih stabil dan berkelanjutan.
Pelatihan ini dihadiri oleh 33 karyawan Indonesia Re yang terdiri dari berbagai departemen terkait yang berhubungan dengan pengembangan bisnis, teknik dan operasional perusahaan, serta Direktur Teknik Operasi, Delil Khairat dan Direktur Keuangan & Aktuaria, Maria Elvida Rita Dewi.
"Pelatihan ini sangat penting untuk meningkatkan pemahaman dan kemampuan karyawan Indonesia Re dalam menerapkan PML dan LOL. Pengetahuan ini tidak hanya akan membantu kami dalam pengelolaan risiko yang lebih efektif tetapi juga dalam meningkatkan pemahaman dalam suatu risiko itu sendiri," kata Delil Khairat.
Maria Elvida Rita Dewi menambahkan dengan memahami lebih dalam tentang PML dan LOL, dapat mengoptimalkan perlindungan yang kami berikan kepada industri asuransi di Indonesia.
"Ini adalah bagian dari komitmen Indonesia Re untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan mengelola risiko dengan lebih baik," katanya.
Kerja sama antara Indonesia Re dan AON Indonesia dalam menyelenggarakan pelatihan ini juga menunjukkan komitmen kedua belah pihak untuk terus berbagi pengetahuan dan memperkuat fondasi industri perasuransian di Indonesia.
Dengan terselenggaranya pelatihan ini, diharapkan karyawan Indonesia Re dapat lebih siap menghadapi tantangan dalam pengelolaan risiko dan memberikan kontribusi yang lebih besar bagi perusahaan serta industri asuransi secara keseluruhan. (rhs/jpnn)
PT Reasuransi Indonesia Utama (Persero) atau Indonesia Re menyelenggarakan pelatihan internal intensif.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Bhinneka Life Relokasi Kantor Pemasaran Regional Lampung
- Mitigasi Kerugian Akibat Bencana, BRI Insurance Cairkan Klaim Besar Nasabah
- Indonesia Re Bantu LPS Menjaga Stabilitas Industri Reasuransi
- Allianz Soroti Peran Penting Industri Asuransi dan Media di Tengah Ketidakpastian Ekonomi
- Tingkatkan Pemahaman & Literasi Reasuransi, Indonesia Re Gelar Media Engagement Day
- Indonesia Re Dorong Penerapan ESG dalam Pembangunan Insfrastruktur