Indonesia Sebut Vietnam Favorit Juara

jpnn.com - HANOI - Kalah mental sebelum bertanding, mungkin itu menggambarkan kondisi saat pelatih Timnas Alfred Riedl memuji permainan, pemain, dan perkembangan tim Vietnam saat jumpa pers di Hanoi, Senin (7/11) sore. Pelatih asal Austria itu menyebut Vietnam sebagai favorit juara AFF 2016.
Meruntuhkan mentalkah? Jawabannya hanya pemain yang tahu. Tapi selama ini, saat Riedl berkata demikian, dia memang benar-benar sudah memantau dan tahu bagaimana kekuatan calon lawannya.
"Saya percaya dengan kualitas yang dimiliki, Vietnam adalah salah satu favorit juara, sama dengan Thailand," katanya.
Rield menjelaskan, performa Vietnam membangun pembinaan usia muda cukup bagus. Itu terbukti dengan banyaknya pemain yang merumput di luar negeri, seperti Jepang dan Korsel.
"Saya tak banya pantau perkembangan. Tapi kami tahu Vietnam pasti akan membuat anak-anak bekerja lebih keras lagi dibanding laga sebelumnya,” tutur dia.(dkk/jpnn)
HANOI - Kalah mental sebelum bertanding, mungkin itu menggambarkan kondisi saat pelatih Timnas Alfred Riedl memuji permainan, pemain, dan perkembangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil