Indonesia tak Berasap, Janji Jokowi yang Ditepati

Indonesia tak Berasap, Janji Jokowi yang Ditepati
Presiden Jokowi saat meninjau lokasi Karhutla tahun 2015. Kini penanganan Karhutla di era pemerintahannya mencatatkan sejarah baru, dibuktikan tanpa terjadinya bencana asap berulang. Foto: Setkab/JPNN.com

Tak hanya ke Kalimantan, Presiden Jokowi dan jajarannya juga meninjau Karhutla di Sumatera. Sumatera Selatan dan Riau. Dua Provinsi yang rutin membara ini, asapnya bahkan membuat Negara tetangga angkat bicara, karena dampaknya sampai ke mereka.

''Ini semua harus dihentikan, bagaimanapun caranya. Tidak boleh lagi ada Karhutla di tahun berikutnya,'' tegas Presiden Jokowi pada seluruh jajaran Menteri kabinet terkait.

Permintaan yang sama juga disampaikannya kepada Menteri LHK Siti Nurbaya. Instruksi tegas dari Presiden, langsung dibawa Menteri LHK dalam rapat kerja di jajarannya. Rapat-rapat itu nyaris tanpa henti.

Karhutla yang terjadi setiap tahun, mulai dicari penyebab dari hulu hingga ke hilirnya, lalu diurai untuk dirangkai solusi nyatanya. Bukan solusi sesaat, lalu nanti membara lagi.

''Instruksi Bapak Presiden sudah jelas, saatnya bekerja keras,'' tegas Menteri Siti.

Indonesia tak Berasap, Janji Jokowi yang DitepatiPresiden Jokowi didampingi sejumlah Menteri meninjau pembuatan kanal dan embung, di Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah. Foto: Setkab/JPNN.com

Melindungi Ekosistem Gambut

Mayoritas lahan yang terbakar dan sulit dipadamkan adalah kawasan kubah gambut, yang berada di sekitar areal konsesi. Banyak persoalan di dalamnya, yang membutuhkan ketegasan secara regulasi. Karena itu KLHK menerbitkan sejumlah peraturan sebagai acuan dalam pengelolaan ekosistem kawasan gambut. Peraturan tegas yang belum pernah ada sebelumnya.

Jutaan rakyat kembali tersedak asap. Mereka hanya bisa pasrah, karena oksigen yang harusnya dihirup bersih, sudah bercampur dengan racun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News