Indonesia vs Brunei 2023, Shin Tae Yong Anggap Omongan Hendra Hanya Bercanda

jpnn.com - JAKARTA – Pertandingan leg pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (12/10).
Meskipun dengan nada bercanda, kapten Brunei Darussalam Hendra Azam mengatakan amat mungkin timnya akan menerapkan formasi 8-1-1 untuk menghadapi Indonesia.
Kemungkinan diterapkan formasi tersebut pada laga Indonesia vs Brunei 2023, kata Hendra Azam, karena kekuatan Indonesia di atas Brunei.
Merespons pernyataan Hendra Azam, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong menanggapi santai.
“Saya kira itu bercanda. Tidak mungkin mereka melakukan hal itu, tetapi, apapun itu, kita serius mempersiapkan diri dan target menang wajib di tangan,’’ ujar pelatih asal Korea Selatan tersebut, dikutip dari situs resmi PSSI.
Dalam laga Indonesia vs Brunei Darussalam, Shin Tae Yong tidak akan memainkan Edo Febriansyah, Marselino Ferdinan, dan Rafael Struick.
Ketiga pemain Timnas Indonesia itu mengalami cedera saat memperkuat klubnya masing-masing dan saat ini sedang dalam fase pemulihan.
Kapten Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam mengatakan, siapa pun yang akan dimainkan oleh Shin Tae Yong tidak ada masalah.
Simak pernyataan Shin Tae Yong jelang pertandingan leg pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Timnas Indonesia vs Brunei 2023.
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes
- Link Streaming Timnas Indonesia Vs Afganistan: Pemain Pelapis Giliran Unjuk Gigi
- Piala Asia U17, Timnas Indonesia Tetap Incar Poin Penuh Menghadapi Afganistan