Indonesia vs Hong Kong: Siap Tempur di Laga Hidup Mati
jpnn.com, BEKASI - Timnas Indonesia U-23 vs Hong Kong, laga lanjutan grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot, Bekasi, Senin (19/8) malam, merupakan laga hidup mati bagi Hansamu Yama dkk. Menghadapi pertandingan ini, Indonesia wajib untuk meraih tiga poin.
Ya, hasil imbang sangat rawan untuk skuat Merah Putih karena bisa terancam gagal ke babak 16 besar karena hanya bersaing menjadi peringkat tiga terbaik.
Saat ini, Indonesia masih mengantongi enam poin, dan di posisi ketiga. Sementara, Hong Kong ada di posisi kedua dengan tujuh poin. Palestina ada di puncak klasemen dengan torehan delapan poin.
Salah satu winger Timnas, Saddil Ramdani, menjelaskan dalam sesi latihan pada Minggu, materi dan taltikal yang diinginkan oleh pelatih telah dijalankan oleh para pemain. Dia yakin, dengan persiapan yang matang ini, Indonesia bisa meraih hasil positif melawan Hong Kong.
"Tim mempersiapkan diri dengan baik dan semoga pertandingan besok kami akan fight," ungkapnya, Senin.
Saddil menegaskan, Hong Kong saat ini sudah berbeda dibanding beberapa tahun sebelumnya. Karena itu, bukan sepantasnya skuat Garuda menganggap lawan sebagai tim yang akan mudah ditaklukkan.
"Kami nggak menganggap enteng siapapun. Hong Kong bagi tami tim yang kuat, yang penting kami di pertandingan besok bagaimana kami bermain dengan baik dan maksimal," tegasnya.
BACA JUGA: Timnas Indonesia vs Hong Kong: Bonus untuk Laga Hidup Mati
Timnas Indonesia U-23 vs Hong Kong, di ajang Asian Games 2018, Saddil Ramdani menyatakan sudah siap tempur di laga hidup mati ini.
- Warganet: Pembukaan Olimpiade Paris Beda Kelas dengan Asian Games 2018
- Momen Polda Riau Gelar Nobar Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan, Lihat
- Indra Sjafri Tangani Timnas U-23 di Asian Games 2023, STY Fokus Piala Asia U-23
- Dahlan Iskan Ungkap Sosok Arsitek Gala Dinner G20 Bali di GWK, Ternyata
- Wishnu Wishnu
- Ditanya Soal Cahya Supriadi, Shin Tae Yong: Saya Sudah Video Call