Indonesia vs Thailand: Shin Tae Yong Yakin Menang Perdana Atas Gajah Perang

Indonesia vs Thailand: Shin Tae Yong Yakin Menang Perdana Atas Gajah Perang
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae Yong meyakini anak asuhnya akan menang atas Thailand pada lanjutan Grup A Piala AFF 2022, Kamis (28/12).

"Masyarakat bisa percaya dengan kualitas timnas saat ini," ujar Shin dalam konferensi pers sebelum pertandingan melawan Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Rabu.

Sejak menangani timnas Indonesia mulai akhir tahun 2019, Shin Tae Yong memang belum pernah menundukkan Thailand termasuk kala bertemu di tingkat timnas kelompok umur. 

Saat berjumpa di Piala AFF U-19 2022, Indonesia imbang tanpa gol dengan Thailand. Di level U-23, Indonesia kalah 0-1 dari Thailand di semifinal SEA Games 2021.

Di timnas senior, Shin membawa Indonesia seri 2-2 dengan Thailand pada laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Kemudian, tim "Garuda" kandas 0-4 pada leg pertama final Piala AFF 2020 dan sama kuat 2-2 pada leg kedua.

Sekarang, Shin Tae Yong optimistis kemenangan dapat diwujudkan. Juru taktik asal Korea Selatan itu menyebut, hasil-hasil negatif pada pertemuan sebelumnya terjadi lantaran dirinya masih membutuhkan waktu untuk membangun timnas Indonesia.

Namun, menurut Shin, saat ini berbeda. Sudah tiga tahun bersama timnas Indonesia, dia merasa mampu membentuk timnas Indonesia dengan kendali penuh sesuai dengan visi bermainnya.

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae Yong meyakini anak asuhnya akan menang atas Thailand pada lanjutan Grup A Piala AFF 2022, Kamis (28/12).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News