Indonesia vs Vietnam: Shin Tae Yong Optimistis, Bagaimana Kondisi Egy Maulana dan Witan?
jpnn.com, JAKARTA - Shin Tae Yong memastikan Timnas Indonesia bakal tampil penuh semangat saat melawan Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), Senin (7/6) malam.
Manajer Pelatih Timnas Indonesia itu mengatakan, kerja keras yang ditampilkan oleh Evan Dimas dan kawan-kawan saat menahan imbang Thailand dengan skor 2-2 pada 3 Juni lalu, akan dipertahankan saat menghadapi tim berjuluk The Golden Star tersebut.
"Kami akan bertanding seperti lawan Thailand. Kami akan memaksimalkan pemain dan melihat kondisi pemain. Kalau kami main seperti lawan Thailand, kami yakin bisa menang lawan Vietnam," tegas Shin Tae Yong.
Menghadapi Thailand, memang banyak pemain Indonesia yang harus ditarik karena cedera.
Sebut saja Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri, kondisi mereka akan terus dipantau, untuk dilihat kesiapannya untuk tampil.
Namun, melihat pemain-pemain tersebut sudah mulai berlatih bersama tim, maka kondisinya bisa saja sudah membaik.
Laga Timns Indonesia vs Vietnam pada Senin malam digelar di Stadion Al Maktoum, Dubai.
Laga ini akan disiarkan langsung oleh SCTV pada pukul 23.45 WIB, atau waktu Dubai pada pukul 20.45. (dkk/jpnn)
Jelang laga Timnas Indonesia vs Vietnam, Shin Tae Yong menyampaikan kalimat meyakinkan, optimistis.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Timnas Indonesia Dinilai Janggal Belum Mengumumkan Skuad Piala AFF 2024
- Shin Tae-yong Saksikan Konser Dua Dekade Kotak
- Indonesia vs Arab Saudi 2-0: Marselino Ferdinan Mengaku Punya Firasat
- Indonesia vs Arab Saudi: Shin Tae Yong tak Hanya Memuji Marselino Ferdinan