Indosat Gandeng Komunitas Scooterhood & Radio
jpnn.com - JAKARTA - Indosat, anggota Grup Ooredoo, merayakan Hari Pelanggan Nasional 2015 yang puncaknya jatuh pada Minggu (6/9) dengan serangkaian kegiatan bersama pelanggan dengan tema “Pelanggan Tumbuh bersama Indosat”.
Kali ini Indosat menggandeng komunitas SCOOTERHOOD sekaligus menggelar acara ramah tamah dengan para anggota komunitas dan pendengar radio.
"Kami sadar bahwa Indosat tumbuh besar bersama dengan pelanggan. Rangkaian kegiatan ini bertujuan untuk lebih mendekatkan diri dengan pelanggan setia," ungkap Alexander Rusli, President Director & CEO Indosat dalam keterangan resminya.
Dijelaskan, rangkaian kegiatan yang melibatkan kebersamaan dengan pelanggan dimulai dengan roadshow radio bersama komunitas SCOOTERHOOD sekaligus acara ramah tamah dengan para anggota komunitas dan pendengar radio.
Indosat juga akan memberikan kejutan kepada pelanggan VIP yang berulangtahun bertepatan dengan tanggal 4 September dan membagikan cenderamata kepada para pelanggan bertepatan pada Hari Pelanggan Nasional 2015.
"Ini merupakan bentuk apresiasi atas kesetiaan pelanggan dalam menggunakan layanan Indosat. Komitmen kami untuk terus dekat dengan pelanggan dan selalu memberikan pengalaman terbaik,” sambungnya.
Alexander mengatakan, acara temu pelanggan juga menjadi sarana untuk memahami kebutuhan mereka. Acara ini juga dilakukan bersama komunitas, blogger dan followers @indosatcare dan @indosatmania di kota Bandung.
Sementara pada puncak Hari Pelanggan tanggal 6 September 2015, Indosat akan ikut berpartisipasi aktif pada Parade Simpatik Hari Pelanggan Nasional 2015 bersama lebih dari 8000 frontliners dan manajemen perwakilan dari 80 perusahaan.(rl/jpnn)
JAKARTA - Indosat, anggota Grup Ooredoo, merayakan Hari Pelanggan Nasional 2015 yang puncaknya jatuh pada Minggu (6/9) dengan serangkaian kegiatan
- Pertamina Patra Niaga Regional JBB Sigap Atasi Kebocoran Pipa BBM di Cakung-Cilincing
- MR. DIY Bakal Melantai di Bursa, Tawarkan Saham Mulai Rp 1.650
- Bintang Sempurna Meraih 3 Penghargaan di Asian Print Awards 2024
- Kementerian BUMN Setorkan Dividen ke Negara Rp 85,5 Triliun, Optimistis Meningkat 2025
- Pertamina Temukan Sumur MNK, Peneliti: Bagus, Ini Upaya untuk Tingkatkan Produksi
- Mendes Yandri Optimistis Desa Mampu Penuhi Bahan Baku Protein Program Makan Bergizi Gratis