Indra Bekti Kembali Dilarikan ke Rumah Sakit, Ini Sebabnya

Indra Bekti Kembali Dilarikan ke Rumah Sakit, Ini Sebabnya
Pembawa acara Indra Bekti di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (17/3). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Indra Bekti kembali dilarikan ke rumah sakit, tepatnya ke RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat pada Jumat (17/3).

Saat menghadiri sebuah acara, dia mengeluh sakit dan gatal pada bagian mata.

Atas kondisi itu, Indra Bekti dibawa oleh adiknya, Cipta ke rumah sakit.

Cipta mengatakan Indra Bekti mengeluh perih dan gatal pada area mata kiri.

"Mungkin di tempat acara ada asap rokok, kemudian asap di panggung juga bikin alergi dan matanya iritasi," kata Cipta dalam tayangan Intens Investigasi di YouTube, Sabtu (18/3).

Cipta menduga mata Indra Bekti yang belum pulih total mengalami iritasi akibat asap.

Dia pun berinisiatif membawa pria berusia 45 tahun itu ke rumah sakit.

Menurutnya, Indra Bekti harus dirawat dan menerima penanganan dari dokter.

Presenter Indra Bekti kembali dilarikan ke rumah sakit, tepatnya ke RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat pada Jumat (17/3).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News