Indra Bekti Kembali Jalani Operasi, Ada Masalah di Area Hidung, Mohon Doanya

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Indra Bekti kembali menjalani operasi. Kali ini, dia mendapat tindakan operasi sinusitis.
Selagi menjalani perawatan pemulihan kesehatan akibat pendarahan, Indra Bekti melakukan pemeriksaan tubuhnya secara menyeluruh.
Pemilik nama asli Bekti Indra Tomo itu mengaku kerap merasa merasa tidak nyaman pada area telinga.
Setelah diperiksa oleh dokter THT, Indra didiagnosa mengidap penyakit sinusitis.
Lantaran hal tersebut, Indra pun disarankan untuk menjalani operasi sinusitis.
"Aku habis operasi sinusitis. Aku, kan, ada apa ya di kuping, kayak tersumbat gitu," kata Indra Bekti saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Indra menjelaskan sakit telinga yang dialaminya tersebut dipicu oleh masalah pada area dalam hidungnya.
Menurutnya, ada jaringan lunak yang mirip spons tumbuh, sehingga terdapat area tulang hidung yang bengkok.
Presenter Indra Bekti kembali menjalani operasi, kali ini ada masalah di area hidung, mohon doanya
- Aksi Mesum Oknum Dokter saat USG di Garut Viral, Polisi Bergerak
- BSMI Berangkatkan 5 Dokter Spesialis ke Gaza, Mohon Doanya
- Polisi Periksa 17 Saksi di Kasus Pemerkosaan Dokter Priguna, Termasuk Pihak RSHS
- Krisis Bius
- Solikhati Lega, JKN Tanggung Semua Biaya Operasi Patah Tulang Anaknya
- Penampakan Rumah Dokter Priguna di Pontianak, Sepi tak Ada Penghuni