Indra Brasco Sempat Dievakuasi ke RS Saat Syuting Panggonan Wingit 2: Miss K

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Indra Brasco sempat mengalami insiden saat syuting film 'Panggonan Wingit 2: Miss K' yang membuatnya harus dilarikan ke rumah sakit.
Hal tersebut diungkapkan lawan main Indra Brasco, Arifin Putra kepada Jpnn.com, beberapa waktu lalu.
Arifin Putra menjelaskan kejadian tersebut berlangsung saat melakoni adegan aksi yang intens dengannya.
Menurut Arifin Putra, Indra Brasco kehilangan keseimbangan saat adegan ditendang olehnya.
Lantaran hal tersebut, Indra Brasco terjatuh ke belakang dan terbentur salah satu properti yang menjadi set syuting.
"Jadi ceritanya aku harus tendang dia, sudah pakai teknik, cuma tetep saja (Indra Brasco) hilang keseimbangan, dan dia jatuh ke kotak, punggungnya dia tuh kena pas di ujungnya itu loh, ujung yang tajam," kata Arifin Putra di kantor Jpnn, beberapa waktu lalu.
Arifin menjelaskan lawan mainnya tersebut sempat dibawa ke rumah sakit, karena inflamasi otot dan syaraf.
Beruntung, tidak ada keretakan maupun patah tulang pada area yang terbentur.
Indra Brasco sempat dievakuasi ke rumah sakit saat syuting film Panggonan Wingit 2: Miss K.
- Lakoni Banyak Adegan Menangis Dalam Film Norma: Antara Mertua dan Menantu, Tissa Biani Cerita Begini
- Asri Welas Syok Beradegan Ranjang dengan Banyak Pria
- Bioskop Baru di BSD City, Bisa Nonton Film hingga Swafoto Bareng Artis Favorit
- Heboh Ifan Seventeen Jadi Direktur Utama, PFN Beri Penjelasan
- Imelda Therinne Ungkap Keseruan Syuting Bareng Kekasih
- Bioskop Dilarang Putar Film Saat Berbuka Puasa dan Tarawih, Panti Pijat Harus Tutup