Indra Bruggman Ternyata Pernah Kirim DM kepada Cita Citata, Tetapi....

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Indra Bruggman ternyata pernah mendekati pendangdut Cita Citata dengan mengirim direct message (DM) di media sosial.
Dia melakukan hal itu saat pelantun Goyang Dumang itu masih baru di dunia entertainment.
"Gue coba untuk DM, say hi, menjalin pertemanan," ujar Indra di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (28/4).
Indra mengatakan bahwa saat itu pesannya tidak berbalas. Namun dia tidak terlalu berharap akan berlanjut.
"Dibalas ya syukur, kalau enggak ya enggak apa-apa," ucap Indra.
Menurut pemeran Bagus dalam sinetron Jinny Oh Jinny itu, Cita Citata kini justru mengajaknya berbincang bersama.
"Mungkin dia merasa bersalah, sudah habis dari situ kami ngobrol panjang," kata Indra.
Lima tahun berlalu, siapa sangka bahwa Indra Bruggman justru kini dikabarkan dekat dengan Cita Citata.
Indra Bruggman blak-blakan pernah mendekati pendangdut Cita Citata melalui media sosial.
- Belum Mau Ungkap Soal Kekasih, King Nassar: Pas Sudah Mulai Waktunya, Pasti Dipublish
- Ruben Onsu Blak-blakan soal Hubungan dengan Desy Ratnasari, Oh Ternyata
- 2 Tahun Jomlo, Ciccio Manassero: Kayak Banyak yang Kasihan saja Sama Gue
- Diisukan Putus dari Matthew Gilbert, Nikita Mirzani Bilang Begini
- Ruben Onsu dan Desy Ratnasari Makin Akrab, Begini Reaksi Betrand Peto
- Makin Lengket, Nindy Ayunda dan Dito Mahendra Segera Menikah?