Indra Karya Raih The Best SOE Konsultan Konstruksi Terbaik 2024
Lebih lanjut dikatakan tahun lalu, Indra Karya telah membukukan pendapatan sebesar Rp 210,39 miliar dengan kontrak kerja senilai Rp 600,16 miliar.
Untuk laba bersih senilai Rp 13,27 miliar dengan total aset yang tercatatkan meningkat 104,0% dari tahun 2022.
"Hal ini tentunya bisa tercapai berkat kolaborasi kerja sama tim yang efektif dan komitmen dari direksi serta seluruh Insan Indra Karya," kata Okky.
Sebagai BUMN yang bergerak di bidang layanan jasa konsultan konstruksi, PT Indra Karya (Persero) terus melakukan pengembangan dan optimalisasi layanan terutama di tiga (3) sektor utama yakni sektor Sumber Daya Air (SDA), Energi dan Energi Baru Terbarukan (EBT), dan Transportasi yang memiliki visi misi sebagai konsultan terbaik di Asia.
Beberapa upaya strategis yang dilakukan PT Indra Karya (Persero) antara lain seperti, melakukan transformasi bisnis, penguatan layanan digitalisasi, penguatan pasar dalam negeri.
Selanjutnya, penguatan kerja sama pasar luar negeri serta diversifikasi usaha yang menjadikan perusahaan mencapai kinerja positif dalam menjalankan kegiatan usaha dan bisnis di tahun 2023 lalu.
Capaian prestasi perusahaan yang didasari adanya kerja sama tim yang baik sesuai sengan core value AKHLAK BUMN Kolaboratif dan Adaptif terhadap tantangan ini berhasil menghantarkan PT Indra Karya (Persero) melakukan business scale up. (esy/jpnn)
Indra Karya meraih The Best SOE Konsultan Konstruksi Terbaik 2024 di ajang 13th Infobank-Isentia Digital Brand Recognition 2023
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Mesyia Muhammad
- Puluhan Perusahaan Raih BUMN Branding & Marketing Awards 2024
- Begini Penjelasan Ahli Hukum Bisnis soal Kerja Sama PT Timah dengan Swasta
- Taspen Pastikan Kelancaran Penyaluran Dana Pensiun kepada 3,1 Juta Peserta
- BAZNAS Tingkatkan Sinergi dengan Mitra untuk Penguatan Layanan Zakat
- MDMedia Kembali Gelar 'SEA Today Golf Day'
- Efek Transformasi Digital, Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional