Indra Sjafri Raih Penghargaan, Blusukan Tetap Jalan

jpnn.com - JAKARTA -- Pelatih Timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri baru saja mendapat penghargaan dari Komite Olimpiade Indonesia (KOI). Meski meraih penghargaan, Indra Sjafri merasa dirinya bukanlah pelatih terbaik.
"Tidak tepat kalau saya dikatakan pelatih terbaik. Mungkin lebih tepat saya disebut melakukan apa yang semestinya saya lakukan," kata Indra Sjafri, usai menerima penghargaan dari KOI di Jakarta, Jumat (7/3).
Pelatih asal Sumatera Barat ini tidak ingin larut dalam euforia penghargaan tersebut. Indra kini lebih fokus menangani timnas Indonesia yang diharapkan bisa berbicara banyak di Piala Asia U-19 2014.
Target terdekat Indra Sjafri adalah blusukan ke Kalimantan untuk mencari pemain-pemain berbakat. Di Kalimantan, Timnas U-19 akan berhadapan dengan Persiba Balikpapan, Mitra Kukar dan Pusam Samarinda.
"Ke Kalimantan tujuannya sama, mencari pemain-pemain bagus.. Kalau memang ada yang layak untu dites kenapa tidak," ujar Indra Sjafri. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Pelatih Timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri baru saja mendapat penghargaan dari Komite Olimpiade Indonesia (KOI). Meski meraih penghargaan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Real Madrid Dikabarkan akan Memperpanjang Kontrak Vinicius Junior
- Menjelang El Clasico, Flick Bersimpati dengan Situasi yang Dialami Ancelotti
- Sudirman Cup 2025: Harapan Jonatan Christie Seusai Didapuk Jadi Kapten Tim Indonesia
- Jadwal Final Four Proliga 2025 Seri Semarang: Electric PLN Berburu Kemenangan Perdana
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Paul Munster Menuju Bhayangkara Presisi Lampung FC?