Indra Sjafri Ungkap Kunci Sukses Timnas U-22 Indonesia

Indra Sjafri Ungkap Kunci Sukses Timnas U-22 Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri. Foto: Allex Qomarulla/Jawa Pos

''Semua pemain kami ajak untuk bisa. Bukan nggak ada keinginan untuk juara. Tapi ini karena tekad dan kerja keras pemain untuk bisa melalui hal ini dengan baik. Ada kemauan mereka untuk berprestasi," papar pelatih 56 tahun tiu.

Rahasia lainnya adalah, disiplin yang cukup ketat. Hal ini semata untuk menjaga agar harmonisasi tim bisa terjaga dengan baik. Peraturan tidak hanya berlaku bagi pemain, tapi juga untuk seluruh staf. Termasuk dirinya.

BACA JUGA: Apa Rencana Pemain Timnas U-22 dengan Bonus Rp 2,1 Miliar?

"Kalau nggak mau pilihannya cuma dua, pilih keluar atau ikut. Sejak awal dibangun, dalam tim tidak ada yang lebih penting dibanding yang lain.''

''Jadi tidak ada perbedaan kasta. Untuk itu ada saling kepercayaan yang bikin harmonis," ujarnya. (gil/bas)


Pelatih Indra Sjafri berhasil membawa Timnas U-22 Indonesia meraih gelar juara Piala AFF U-22 2019.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News