Industri Ditarget Tumbuh 6 Persen

jpnn.com - “Setiap tahunnya selalu mengalami kenaikan, sehingga tahun ini menjadi tahun milik industri kreatif. Rencananya pada 24-28 Juni mendatang akan digelar pameran Pekan Produk Budaya Indonesia (PPBI) 2009, ini dimaksudkan untuk mendorong industri kreatif juga,” ungkap Deputi Bidang Koordinasi Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga Kemenko Kesra Sugihartatmo, di Jakarta Rabu (13/1).
Dalam kondisi krisis sekarang ini industri kreatif di Indonesia sedang berkembang. Salah satu contohnya pada perkembangan film di Indonesia. Jika 2007, 60 persen tayangan bioskop masih didominasi film asing, pada 2008 40 persennya tayangan produk luar.
“Itu berarti film lokal mendominasi bioskop Indonesia,” ujarnya.
Dia juga mengungkapkan, pada 2007, ekonomi industri kreatif menyumbang Rp 105 triliun untuk produk domestik bruto, dan Rp 6 triliun di antaranya disumbang dari industri kerajinan.
“Pameran tahun lalu telah meraup nilai transaksi hingga 26 milliar, tahun ini diharapkan mengalami kenaikan yang signifikan.” (esy)
JAKARTA—Pemerintah menargetkan industri kreatif mengalami pertumbuhan enam persen tahun ini. Diharapkan dengan target pertumbuhan tersebut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ini Kata Menko Yusril soal Kasus Suap Hakim Rp 60 Miliar
- Baru Menang Tender, Kontraktor Dimintai Rp 500 Juta, Alamak
- Menko Yusril Pastikan RI Lindungi WNI yang Hadapi Masalah Hukum di Luar Negeri
- IAW Soroti Upaya Pelemahan Kejaksaan di Revisi KUHAP
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Gegara Surat Panggilan Tak Sampai, Tergugat Kecolongan 2 Kali Ditinggal Sidang