Industri Kembali Menggeliat, Tiga Perusahaan Ini Butuh Ratusan Pekerja
Setelah sesi ini berakhir, PT Ciba Vision juga membuka sesi kedua untuk pria dengan syarat jurusan IPA untuk semua angkatan, dan untuk semua jurusan hanya diterima yang angkatan 2016 dan 2017 saja.
Ego, 24, salah satu pencaker merasa kecewa karena ia telah lama antre sejak pukul 08.00 WIB, ternyata dia tidak lolos karena tidak memenuhi semua syarat yang diinginkan, tinggi badan, usia, jenis kelamin, jurusan, dan angkatan.
Menurutnya perusahaan di Batam lebih membutuhkan tenaga kerja perempuan dan berusia muda.
"Peluang semakin sedikit, apalagi kalau sudah bulan Agustus dan Oktober, karena pada bulan itu bertepatan angkatan baru menerima ijazah. Dan pasti akan menjadi pesaing baru," ucap pria yang mengaku telah setahun menganggur ini.
Untuk PT Sumitomo hanya membuka lowongan untuk wanita saja dengan syarat semua jurusan maksimal usia 23 tahun. Pencaker untuk PT ini juga tidak kalah banyak, kisaran ratusan pelamar yang antre sejak pagi.
Sementara untuk PT Patlite hanya menerima enam wanita saja di posisi PCB (penyolderan), lebih sedikit dibandingkan sebelumnya yang hanya membutuhkan sepuluh orang di posisi yang sama.
Selain tiga perusahan tersebut, ada sejumlah perusahaan yang buka lowongan. Yakni PT Indoyasa Karya Utama, buka lowongan Kamis (27/7), Tunas Karya Indoswasta, Senin (31/7), dan Rabu (2/8).
Sementara PT Patlite Indonesia memilih untuk merekrut sendiri. Perusahaan yang memproduksi komponen dan lampu listrik ini, sebelumnya sudah merekrut 10 karyawan yang ditempatkan sebagai tenaga operator.
Tiga perusahaan manufaktur di kawasan Industri Batamindo Mukakuning, Batam, Kepri, kembali membuka lowongan.
- Pemerintah Bakal Produksi 2,25 Ton Garam di 2025
- Jalan Layang Sungai Ladi Diresmikan, Kepala BP Batam: Ini Jadi Solusi Kemacetan
- Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas PLB ke Produsen Ban, Ini Harapannya
- ILCS Kembangkan Digital Maritime Development Center di Yogyakarta
- Pak Prabowo, Tolong Dengar Curhat Pengusaha soal PPN 12 Persen
- Benahi Infrastruktur, BP Kembangkan Batam sebagai Destinasi Investasi Unggulan di RI