Industri Pariwisata Tunggu Dampak Positif Penurunan Harga Tiket Pesawat
“Kepulauan Derawan punya potensi yang sangat besar. Saat ini di Kaltim yang paling diminati memang masih Berau, lalu Kukar, Balikpapan, dan Samarinda,” ujarnya, Minggu (7/7).
Untuk mendorong kunjungan, pihaknya akan terus melakukan promosi sekaligus peningkatan sumber daya manusia (SDM), aksesibilitas dan amenitasnya.
Utamanya peningkatan SDM di tingkat masyarakat agar sadar wisata. Namun, pihaknya tidak bisa bekerja sendiri, diperlukan infrastruktur yang memadai.
“Jika aksesnya lebih mudah dan murah, tentunya semua bisa terus kita tingkatkan,” tuturnya.
Sekretaris Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kaltim M Zulkifli mengatakan, di Kaltim masih banyak yang belum maksimal.
Apalagi sejak harga tiket melambung pada awal tahun lalu. Ini membuat kunjungan wisman berkurang.
“Saat ini (tiket pesawat) mulai turun. Itu akan berdampak baik pada kunjungan,” katanya.
Dia mengungkapkan, berlibur ke Kaltim memang tidak banyak dijadwalkan oleh wisatawan mancanegara.
Data Badan Pusat Statistik (BPS) Kalimantan Timur menunjukkan kunjungan wisman pada Januari 2018 hingga Mei 2019 hanya mencapai 3.777 orang.
- Imbas PPN 12 Persen, Harga Tarif Pesawat Bakal Turun 10 Persen
- Bea Cukai Tanjung Perak Layani Kedatangan Kapal Pesiar Noordam Cruise dari Singapura
- Kabar Baik, Harga Tiket Garuda Siap Turun, Catat Syarat & Ketentuannya
- Mulai Desember 2024, Garuda Indonesia Bakal Turunkan Harga Tiket Rute Domestik
- Pertamina Patra Niaga Siap Dukung Kebijakan Harga Khusus Avtur Nataru di 19 Bandara
- Libur Nataru, Pemerintah Bakal Segera Turunkan Harga Tiket Pesawat