Info dari Sekda Soal Pembayaran THR 2024 Guru PAI Lombok Tengah

Info dari Sekda Soal Pembayaran THR 2024 Guru PAI Lombok Tengah
Sekda Lombok Tengah, Provinsi Nusa Tenggara Barat Lalu Firman Wijaya di Lombok Tengah, Jumat (31/01/2025) (ANTARA/Akhyar Rosidi)

Sebelumnya, Forum Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) Lombok Tengah meminta kepastian hak THR dan gaji ke-13 yang tertunda pembayaran sampai 2024.

"Sampai saat ini kami (para ASN guru PAI) belum diberikan THR dan gaji 13 (Tahun) 2024," kata Perwakilan para guru PAI Lombok Tengah Muhammad Sar'i.

Oleh karena itu, dia bersama guru PAI lain datang ke Kantor DPRD Lombok Tengah untuk menyampaikan aspirasi, karena pembayaran tunjangan penghasilan seperti THR dan gaji 13 pada tahun anggaran 2024 belum diterima.

"Kami, para guru PAI sebanyak 1.444 orang, belum menerima tambahan tunjangan penghasilan di 2024," katanya.

Para guru PAI yang tertunda mendapatkan hak tunjangan ialah mereka yang mengajar di semua jenjang pendidikan seperti TK, SD, SMP, SMA dan SMK dan sekolah luar biasa, yang berada di bawah binaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.

Sementara, semua guru aparatur sipil negara (ASN) di Lombok Tengah sudah menerima tambahan THR dan gaji ke-13 2024.

Namun, para guru PAI hingga 2025 ini belum mendapatkan tambahan tunjangan penghasilan tersebut.

"Kami berharap pemerintah daerah bisa memberikan kejelasan atas pemenuhan hak-hak guru PAI," katanya. (antara/jpnn)

Info dari Sekda Lombok Tengah Lalu Firman Wijaya soal pembayaran THR 2024 guru PAI Lombok Tengah.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News