Info Pengisian Formasi CPNS dari Honorer Bikin Gempar, BKN Beri Penjelasan
jpnn.com, JAKARTA - Tenaga honorer gempar dengan beredarnya surat pengisian formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) kosong.
Surat Nomor 57224/A7/HM.02.00/2022 tanggal 2 Maret 2022 tentang Pengangkatan Tenaga Honorer itu mengatasnamakan Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim.
Dalam surat tersebut menyampaikan bahwa merujuk hasil keputusan bersama antara Mendikbudristek dengan Komisi X DPR RI, pemerintah menetapkan pengangkatan tenaga guru honorer lewat formasi khusus.
Disebutkan juga untuk mengisi kuota kekosongan CPNS 2022, ada empat jenis tenaga honorer yang akan diangkat menjadi PNS tanpa tes, yaitu guru, tenaga kesehatan, penyuluh pertanian, peternakan, dan perikanan, tenaga teknis yang sangat dibutuhkan pemerintah.
Honorer makin geger karena membaca syaratnya untuk umur 35 tahun ke atas, guru honorer yang terdata di dapodik.
Anehnya, dalam surat itu mencatumkan nama Deputi Bidang Informasi Kepegawaian BKN Suharmen, padahal surat itu ditandatangani Mendikbudristek Nadiem.
Merespons informasi tersebut, Badan Kepegawaian Negara (BKN) langsung bereaksi. Menurut Karo Humas BKN Satya Pratama, surat tersebut tidak benar.
"Surat yang mencatut nama Pak Deputi Suharmen itu hoaks. Tidak ada itu pengisian formasi CPNS kosong dari honorer," tegas Satya yang dihubungi, Sabtu (19/3).
Informasi pengisian formasi CPNS untuk honorer bikin gempar, BKN langsung memberikan penjelasan.
- Seleksi CPNS Kemenkumham, Silakan Lapor ke Sini Jika Ada Kecurangan
- Inilah Kriteria Honorer Dapat Banyak Afirmasi di Seleksi PPPK 2024, Bebas Pilih OPD
- KTKI-Perjuangan Soroti Dugaan Rangkap Jabatan Ketua KKI dan Dirut RSCM
- Ini Pesan Yeny Trisia Isabella untuk Honorer yang Mengikuti Tes PPPK
- Ini Langkah Penting dalam Karier Honorer, Jangan Main-main
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Honorer Tercecer dan Database Bisa Seleksi PPPK, Jumlah Peserta jadi Makin Banyak