Info Penting dari BKN, Peserta Seleksi CPNS 2021 dan PPPK Wajib Tahu

Bagi para pelamar juga diimbau untuk menjaga kesehatannya dan disarankan menghindari aktivitas yang berhubungan dengan banyak orang.
"Jaga kesehatan agar swab antigen hasilnya negatif sehingga bisa tes CPNS 2021 dan PPPK," tandasnya.
BKN dalam SE Kepala BKN Nomor 5587/B-KS.04.01/SD/K/2021 tertanggal 28 Juni 2021 telah menjadwalkan pelaksanaan tes CPNS 2021 dimulai 25 Agustus sampai 4 Oktober.
Sementara tes PPPK nonguru dilaksanakan setelah pelaksanaan SKD CPNS 2021 selesai di masing-masing titik lokasi. Untuk pengumuman hasil SKD CPNS 2021 dilakukan 17 sampai 18 Oktober.
Baca Juga: BKN: Pelaksanaan SKD CPNS 2021 dan Kompetensi PPPK Tergantung Rekomendasi Gugus Tugas Covid-19
Walakin, jadwal tersebut akan dilaksanakan bila sudah ada rekomendasi dari Tim Gugus Tugas Covid-19.
Sebelumnya Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen mengungkapkan, satu-satunya yang bisa membuat jadwal tes CPNS 2021 dan PPPK mundur atau tidak adalah rekomendasi Tim Gugus Tugas Covid-19.
"Sampai tadi malam (15/8) kami belum mendapatkan rekomendasi tersebut. Ini kami masih menunggu rekomendasinya," kata Deputi Suharmen kepada JPNN.com, Senin (16/8). (esy/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Plt kepala BKN Bima Haria Wibisana mengungkapkan untuk mengikuti seleksi CPNS dan PPPK peserta harus membawa surat hasil swab antigen yang masih berlaku
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Mesya Mohamad
- Legislator Minta Kemenbud Beri Solusi terkait Pemecatan Pegawai Penggiat Budaya
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Ada SK yang Disiapkan untuk Honorer Lulus PPPK 2024, Menyala!
- 4 Poin Penting Mekanisme Baru Penyaluran TPG, Maret Guru Honorer Rp6 Juta
- Nasib Honorer Calon PPPK Penuh Waktu dan Paruh Waktu Sama Saja
- Honorer Calon PPPK Turun ke Jalan, Kalau soal Jodoh Bisa Ditunda
- 5 Berita Terpopuler: Wapres Angkat Bicara soal Polemik PPPK & CPNS, Inpres Pengangkatan Terbit, Ada Solusi bagi Honorer Kena PHK