Info Terbaru Pencairan THR PNS & PPPK, Masih Ada OPD Enggak Gercep
jpnn.com - KENDARI - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) telah menyiapkan anggaran sebesar Rp72,3 miliar untuk pembayaran tunjangan hari raya (THR) PNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) lingkup Pemprov Sultra.
Perinciannya, Rp60,5 miliar diperuntukkan untuk 11.794 PNS dan Rp11,8 miliar untuk 3.085 PPPK Pemprov Sultra.
Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Sultra Ilyas Abibu mengatakan, Pergub tentang THR 2024 sudah diteken Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Sultra Andap Budhi Revianto.
“Peraturan Gubernur (Pergub) tentang Teknis Pemberian THR itu telah diteken oleh Penjabat Gubernur Provinsi Sultra Andap Budhi Revianto sejak 14 Maret 2024 lalu," kata Ilyas Abibu di Kendari, Selasa (26/3).
Dia mengatakanbahwa meski telah membuka layanan pembayaran THR bagi PNS dan PPPK, tetapi belum semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sultra mengajukan untuk pencairan THR PNS dan PPPK.
“Per hari Sabtu kemarin sudah kita komunikasikan dengan bendahara segera proses pembayaran THR. Sebagai pimpinan BPKAD, kita sudah sampaikan pelayanan untuk pembayaran per hari ini (Selasa, red) sudah dibuka," ujarnya.
Ilyas Abibu juga menyampaikan bahwa untuk untuk pencairan anggaran THR 2024, pihaknya menargetkan penyelesaiannya selama tiga hari kerja.
Dia berharap seluruh OPD lingkup Pemprov Sultra agar sesegera mungkin untuk melakukan pengajuan pencairan pembayaran THR para PNS dan PPPK.
Berikut ini info terbaru pencairan THR PNS dan PPPK, ternyata masih ada OPD yang tidak gerak cepat alias gercep.
- Pelamar CASN 2024 yang Lulus Lalu Mundur Bakal Dapat Sanksi Berat 2 Tahun
- Seluruh Honorer Lulus PPPK 2024 Harus Mengecamkan Kalimat Pak Dedy
- 5 Berita Terpopuler: BKN Ungkap Hal Mengejutkan, CPNS & PPPK 2024 Jangan Main-Main, Bisa Mundur Jika Ingin
- Honorer Tua Gagal Seleksi PPPK 2024 Sudah jadi Isu Nasional
- Ada Pemda Megap-megap Menyiapkan Anggaran Gaji PPPK, Oh
- BKN Ungkap Jumlah Pemda yang Mengajukan Formasi Tambahan PPPK 2024, Mengejutkan!