Info Terbaru PP Manajemen ASN, Honorer Makin Akrab dengan Kata Molor

Info Terbaru PP Manajemen ASN, Honorer Makin Akrab dengan Kata Molor
Para honorer menunggu jadwal pendaftaran PPPK 2024 dan PP Manajemen ASN. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

Lantas rencana berubah, molor menjadi Juli atau Agustus 2024.

Hingga saat ini belum ada kabar kapan PermenPAN-RB yang mengatur hal teknis pengadaan PPPK 2024 diterbitkan.

Para honorer sudah sering mendengar kalimat imbauan agar mempersiapkan diri mengikuti seleksi PPPK 2024, tetapi belum jelas kapan pendaftaran akan dibuka.

Merespons fakta molornya rencana-rencana terkait nasib jutaan honorer itu, muncul desakan agar pemerintah dan DPR merevisi UU 20 Tahun 2023 tentang ASN.

Sekjen DPP Forum Honorer Non-Kategori Dua Indonesia (FHNK2I) Tenaga Kependidikan (Tendik) Herlambang Susanto mengungkapkan Pasal 66 UU ASN sudah memberikan batasan penyelesaian tenaga non-ASN pada Desember 2024.

"Perlu adanya penambahan kebijakan atau perubahan pada Pasal 66 UU ASN 2023. Kalau tidak, semua kebijakannya melanggar UU," kata Herlambang kepada JPNN.com, Jumat (12/7).

Info Terbaru PP Manajemen ASN

Kabar terbaru, Rancangan PP Manajemen ASN saat ini masih dalam tahap pembahasan.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas memimpin rapat isu strategis terkait SDM Aparatur di Kantor Kementerian PANRB, Jumat (12/7).

Berikut ini info terbaru PP Manajemen ASN yang sudah ditunggu jutaan honorer yang ingin segera diangkat jadi PPPK.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News