Info Terkini dari AKP Junisar Soal Mayat Pelajar Perempuan di Perladangan
jpnn.com, TEBING TINGGI - Penemuan mayat seorang pelajar perempuan berinisial N, 17, di sebuah perladangan di Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, masih terus diselidiki aparat kepolisian.
Kasat Reskrim Polres Tebing Tinggi AKP Junisar Rudianto mengatakan bahwa dari hasil pemeriksaan sementara, korban diduga dibunuh.
"Korban ini diduga dibunuh," katanya di Tebing Tinggi, Senin (22/8/2022).
Ia menyebutkan bahwa jenazah korban pertama kali ditemukan oleh warga setempat dalam kondisi sudah membusuk dan ditutupi rerumputan
"Korban sebelumnya dilaporkan hilang selama tiga pekan," ujarnya.
Baca Juga: Kapolsek Sukodono AKP I Ketut Agus Tak Diberi Ampun, Langsung Dicopot, Kasusnya Berat
Ia menambahkan jenazah korban sudah dibawa ke rumah sakit untuk diautopsi. Pihaknya juga telah memeriksa sejumlah saksi untuk mengungkap penyebab kematian korban. "Kasusnya masih diselidiki," ujarnya.(antara/jpnn)
Penemuan mayat seorang pelajar perempuan berinisial N, 17, di sebuah perladangan di Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, masih terus diselidiki aparat kepolisian
Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean
- Pasutri Lansia Meninggal Tak Wajar di Kudus, Diduga Korban Pembunuhan
- Mayat di Kali Malang Ternyata Sopir Taksi Online Korban Pembunuhan
- Terdakwa Pembunuhan Mahasiswi di Aceh Dijatuhi Hukuman Mati
- Polda Metro Jaya Turunkan Tim Selidiki Temuan Mayat di TPU Menteng Pulo
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Seorang Janda di Lampung Selatan, Ternyata
- Hamili Janda, Cahyo Tak Mau Tanggung Jawab, Hal Keji Terjadi