Info Terkini dari Kombes Faizal Terkait Kasus Pemukulan Dokter di Papua

jpnn.com, JAYAPURA - Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Papua kini tengah mendalami kasus pemukulan dr Jems Gedy di RSUD Dok II Jayapura.
Dirkrimum Polda Papua Kombes Pol Faizal ketika dihubungi mengatakan akan ada dua saksi yang akan dimintai keterangan.
"Kami sudah menyurat untuk pemanggilan dua saksi dari RSUD guna memberikan keterangan," ucapnya, Senin (18/4) siang.
Sementara korban kata Kombes Faizal sudah dimintai keterangan setelah membuat laporan.
"Kalau korban sudah di BAP kemari pas mendatangi Polda untuk membuat laporan," cetusnya.
Diberikan sebelumnya salah seorang dokter di RSUD Dok II Jayapura menjadi korban penganiayaan oleh keluarga pasien, Sabtu (16/4) malam.
Penganiayaan itu berawal dari salah satu pasien yang dinyatakan meninggal dunia seusai menjalani operasi.
Tidak terima hal tersebut, keluarga pasien langsung melakukan pemukulan dan penganiayaan terhadap dokter Jems Gedy, spesial bedah onkologi.
Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Papua kini tengah mendalami kasus pemukulan dr Jems Gedy di RSUD Dok II Jayapura.
- Fiersa Besari Bakal Pulang Dari Timika Esok Hari
- Tokoh Pemuda Papua Gifli Buiney Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional
- Wamendagri Ribka Haluk Apresiasi Kinerja Pansel DPRP Papua Tengah
- Bupati Pegunungan Bintang Harap Anggaran yang Kena Efisiensi Bisa Dikembalikan
- Eks Polisi yang Jadi Panglima KKB Diterbangkan ke Jayapura
- Yan Mandenas Minta MBG dan Pendidikan Gratis Jangan Dibenturkan