Info Terkini dari Kompol Tinton soal Pelaku Penembakan di Jalan Ahmad Yani, Ini Ciri-cirinya

Info Terkini dari Kompol Tinton soal Pelaku Penembakan di Jalan Ahmad Yani, Ini Ciri-cirinya
Kasat Reskrim Polresta Malang Kota Kompol Tinton Yudha Riambodo saat memberikan keterangan kepada media. Foto: ANTARA/Vicki Febrianto

"(Rekaman CCTV) sedang dalam proses penyelidikan. Jadi kami akan dalami, (informasi) apapun yang terkait (kasus penembakan itu)," ujarnya.

Berdasarkan informasi terakhir, lanjutnya, saat ini korban berinisial MAM, 18, warga Jalan Satria Barat Kelurahan Balearjosari, Kecamatan Blimbing, Kota Malang sudah menjalani operasi akibat mengalami luka tembak pada dada kirinya.

Selain itu, lanjutnya, juga akan dilakukan koordinasi dengan ahli forensik terkait keterangan dari rekam medis dan hasil visum korban.

Ia berharap petugas bisa segera mendapatkan titik terang dalam kasus tersebut dan segera menangkap pelaku penembakan.

"Kemarin, informasinya korban telah selesai proses operasi. Kami juga akan koordinasi dengan ahli forensik terkait keterangan dari rekam medis dan hasil visum korban," ujarnya.

MAM menjadi korban penembakan oleh orang tidak dikenal pada saat akan membeli bakso di Jalan Ahmad Yani Kota Malang. Usai menembak korban, pelaku kemudian kabur menggunakan kendaraan roda dua.

Berdasarkan keterangan saksi mata, saat itu pelaku menggunakan jaket berwarna hitam, berbadan gemuk dengan tinggi kurang lebih 168 centimeter dan berusia 20 tahunan.

Pelaku juga sempat mengeluarkan dua kali tembakan ke arah kerumunan saat kejadian.

Kasus penembakan di Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur pada Minggu (20/2) lalu masih terus diselidiki polisi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News